Resmi, Holding BUMN Farmasi Luncurkan Logo Baru Biofarma Group di Hari Jadi ke-3

- Jumat, 3 Februari 2023 | 07:19 WIB
Resmi, Holding BUMN Farmasi Luncurkan Logo Baru Biofarma Group di Hari Jadi ke-3
Resmi, Holding BUMN Farmasi Luncurkan Logo Baru Biofarma Group di Hari Jadi ke-3

Journalnusantara.com - Holding BUMN Farmasi dengan Bio Farma sebagai induk Holding beranggotakan Kimia Farma, Indofarma dan Inuki merayakan hari jadi ke-3.

Perhelatan juga diisi peresmian logo Holding BUMN Farmasi yang diberi nama Biofarma Group, serta launching dua produk terbaru Bio Farma yaitu Serviscan dan Medbiz.

Peresmian logo Biofarma Group dilandasi Surat yang dikeluarkan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negera Republik Indonesia pada 11 November 2022 No: s-735/MBU/11/2022.

Baca Juga: Industri Pariwisata Indonesia Siap Bangkit Kembali

Logo Biofarma Group memiliki makna Biofarma Group senantiasa bertransformasi menjadi perusahaan yang selalu terdepan dalam bidang farmasi, dengan inovasi dan teknologi menjadi sebuah holding company yang kredibel dan terpercaya.

Sebagai perusahaan farmasi yang senantiasa bergerak untuk berkolaborasi dan melakukan improvement, sehingga menjadi penyedia layanan kesehatan yang memiliki sebuah End to End Global Healthcare Ecosystem bagi seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga: Hijab Menorobos Jantung Dunia

Holding Farmasi juga dapat begerak, berkolaborasi, bersinergi dan adaptif terhadap berbagai perubahan yang ada sebagai naungan dan sumber kesehatan masyarakat Indonesia dari seluruh lapisan.

Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin manyampaikan rasa bangga terhadap transformasi Holding BUMN Farmasi.

“Dalam 3 tahun ini, saya melihat pencapaian Holding BUMN Farmasi semakin meningkat dan tentunya hal tersebut merupakan sebuah kebanggaran. Namun saya men-challenge Bio Farma agar profitnya bisa selalu ditingkatkan, terus melakukan inovasi dalam menciptakan produk – produk baru yang dibutuhkan masyarakat” ungkap Budi Gunadi Sadikin.

Baca Juga: Saksikan! Jadwal Lengkap Proliga 2023

Menteri BUMN RI yang diwakili oleh Wakil Menteri I BUMN, Pahala Nugraha Mansury mengatakan bahwa ini adalah sebuah prestasi bagi BUMN Farmasi karena yang menjadi pendorong utama dalam penyediaan vaksin, dan penyediaan obat serta penyediaan layanan fasilitas adalah BUMN Farmasi bersama dengan Holding Rumah sakit.

Editor: Wandi Ruswannur

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Wapres RI Dorong Pemulihan Ekosistem Lingkungan

Jumat, 31 Maret 2023 | 18:42 WIB

KPK Raih Penghargaan Digital Government Award

Senin, 27 Maret 2023 | 20:24 WIB

KPK Jalin Kerjasama Bareng Bappenas RI

Senin, 27 Maret 2023 | 14:15 WIB
X